157 Mahasiswa Baru Departemen Pendidikan Bahasa Daerah Mengikuti PKKMB Tingkat Departemen

157 mahasiswa baru Departemen Pendidikan Bahasa Daerah mengikuti acara Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tingkat prodi yang dilaksanakan pada Jum'at, 9 Agustus 2024. Ini merupakan kegiatan penutup dari seluruh rangkaian kegiatan pengelanan lingkungan akademik dan non akademik yang sebelumnya diselenggarakan di tingkat universitas dan fakultas.

PKKMB tingkat departemen bertujuan untuk memperkenalkan kurikulum Departemen Pendidikan Bahasa Daerah dan mengembangkan kemandirian mahasiswa. Acara ini dihadiri oleh dosen, mahasiswa senior, dan panitia PKKMB yang siap membimbing para mahasiswa baru.

Sebelum acara dimulai, mahasiswa baru disambut dengan pementasan tari oleh mahasiswi Pendidikan Bahasa Jawa. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan ketua Himpunan Mahasiswa  dan ketua Departemen Pendidikan Bahasa Daerah.

Acara dilanjutkan dengan dialog departemen yang menghadirkan tiga narusmber. Bapak Dr. Doni Dwi Hartanto, M.Pd. membuka dialog dengan memperkenalkan struktur kurikulum Prodi serta program MBKM oleh Kemendikbudristek. Dialog dilanjutkan oleh Bapak Suryobintoro, M.Pd. yang menyampaikan peluang usaha berbasis kearifan lokal yang sesuai dengan keterampilan yang diajarkan oleh Prodi. Sesi terakhir ditutup oleh Nepty Yanuari yang membagikan pengalamannya sebagai mahasiswa selama mengikuti program MBKM.

Acara PKKMB ditutup dengan mahasiswa baru menyanyikan yel-yel yang telah dibuat dengan berkeliling lingkungan Fakultas Bahasa, Seni, dan Budaya.