You are here
Pelatihan Menulis Cerkak bagi Mahasiswa Prodi Jawa Angkatan 2019
Primary tabs
Yogyakarta-Program Studi Pendidikan Bahasa Jawa berkolaborasi dengan platform Damel Ukara dalam melaksanakan pelatihan menulis karya sastra. Damel Ukara merupakan salah satu platform digital yang berkonsentrasi terhadap pembelajaran dan pelatihan karya sastra Jawa. Pelatihan menulis tersebut dikhususkan dalam pembelajaran menulis cerita cekak (cerkak). Pelatihan dilaksanakan secara digital mengingat kondisi saat ini yang masih berada dalam masa pandemi. Pelatihan tersebut diikuti oleh mahasiswa prodi angkatan 2019 (semester 3), yang tengah mengambil mata kuliah Nyerat Karya Sastra Jawi. Pelatihan yang diadakan secara digital dilaksanakan sebanyak dua kali, yaitu pada tanggal 13 September dan 27 September 2020.
Out put yang diharapkan dari kerjasama ini ialah produk buku antologi cerkak hasil karya mahasiswa prodi. Nantinya, tidak semua karya mahasiswa akan masuk ke dalam antologi, akan tetapi akan dipilih hasil cerkak yang berkualitas. Dengan diadakannya pelatihan ini, diharapkan mahasiswa prodi semakin gemar menulis karya sastra, baik yang berupa geguritan, cerkak, cerbung, dan lain sebagainya. Lebih daripada itu, diharapkan dengan kelas pelatihan ini nantinya akan menumbuhkan jiwa-jiwa muda yang gemar berkarya sastra atau menjadi pegiat sastra.
Damel Ukara sendiri merupakan salah satu platform yang bergerak dalam bidang sastra Jawa. Damel Ukara didirikan oleh Jefrianto, salah satu alumni Prodi Pendidikan Bahasa Jawa. Damel Ukara diisi dan digerakkan oleh para pemuda yang menekuni bidang karya sastra Jawa. Damel Ukara juga berfokus pada kegiatan-kegiatan berupa pelatihan menulis karya sastra seperti cerkak, pentigraf, dan lain sebagainya. (Doni D. Hartanto)
Kontak Kami
Jalan Colombo No. 1, Karangmalang, Yogyakarta 55281
Telepon (0274) 550843, (0274) 546719 ext. 519, Fax (0274) 548207
Website : http://fbs.uny.ac.id
Email : humas_fbs@uny.ac.id, pend_bahasa_jawa@uny.ac.id
Copyright © 2024,